Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

20 Tanaman Pencegah Nyamuk Di Rumah

Memasuki musim penghujan akhir-akhir ini kita dihadapkan pada kondisi lingkungan yang tidak sehat. Salah satunya yaitu kondisi dimana kita akan dihadapkan pada ancaman munculnya jentik-jentik nyamuk yang biasanya muncul pada saat musim hujan seperti ini dan ancaman selanjutnya yaitu munculnya serangan demam berdarah akibat gigitan nyamuk tersebut.

Berbagai cara mungkin telah kita lakukan untuk mencegah berkembangnya jentik-jentik nyamuk tersebut, baik itu dengan melakukan pembersihan lingkungan di sekitar kita, membuat perangkat nyamuk di dalam rumah, dan lain sebagainya. Semua hal tersebut wajib dilakukan pada saat musim hujan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan tadi.

Tapi tahukah kamu, selain cara-cara di atas, ternyata ada cara lain yang bisa kita lakukan untuk mencegah datangnya nyamuk yaitu melalui tanaman. Tanaman tersebut bisa kamu tanaman dimana saja baik menggunakan pot maupun di tanam langsung di pekarangan rumah mu.

Beberapa tanaman berikut ini terbukti secara efektik dapat mencegah datangnya nyamuk di dalam rumah. Apa saja tanaman tersebut ? Berikut ulasannya dalam 20 Tanaman Pencegah Nyamuk Di Rumah.

Serai Wangi



Tanaman pertama pencegah nyamuk tersebut adalah Serai Wangi atau biasa di sebut juga sereh. Selama ini Sereh atau Serai Wangi ini lebih sering kita gunakan sebagai campuran bumbu masakan serta campuran obat seperti gangguan pernafasan dan pereda batuk. 


Ternyata selain itu tanaman sereh atau serai wangi juga banyak digunakan sebagai pencegah datangnya nyamuk ke dalam rumah. Hal tersebut disebabkan aroma kandungan sitronnellol dan geraniol yang tidak disukai nyamuk yang terdapat di dalam tanaman sereh / serai wangi. 

Tanaman sereh ini tidak memerlukan perawatan khusus karena tanaman serai wangi tersebut mampu bertumbuh sendiri. Namun harap diingat tanaman ini tidak cocok untuk ditanam di dalam pot melainkan di tanam langsung pada area tanah pekarangan rumah. 


Daun Selasih



Tanaman pencegah nyamuk berikutnya yang bisa kamu miliki adalah Daun Selasih. Tanaman daun selasih ini cukup mudah kita temui sama halnya dengan serai wangi dan harganya pun cukup terjangkau. Selain berfungsi sebagai pencegah nyamuk, tanaman daun selasih juga oleh sebagian orang banyak digunakan sebagai tanaman hias untuk memperindah ruangan. Kamu bisa mencobanya di rumah.


Bawang Putih



Tahukah kamu bawang putih yang sering kita jumpai ini ternyata bisa juga digunakan untuk mengusir nyamuk loh. Kok begitu?? Ya ini dikarenakan bawang putih mengandung zat belerang yang terbukti efektif mencegah datangnya nyamuk. Silahkan kamu dapat mencobanya di rumah.


Bunga Kamboja



Tanaman pencegah nyamuk berikutnya yang bisa kamu gunakan di rumah ialah tanaman Bunga Kamboja. Tanaman Bunga Kamboja ini sering kita jumpai di area pemakaman dan sering di percaya mempunyai khasiat mistis oleh sebagian orang. 

Terlepas dari mitos tersebut Bunga Kamboja juga dapat digunakan untuk mencegah datangnya nyamuk di rumah kita. Bunga Kamboja memancarkan aroma wangi yang disukai orang namun aroma tersebut sangat di benci oleh nyamuk sehingga nyamuk pun enggan datang.


Bunga Lavender



Tanaman pencegah nyamuk berikutnya adalah Bunga Lavender. Bunga Lavender memang sudah sering kita dengar dan digunakan untuk mencegah datangnya nyamuk. Saking sudah terkenalnya sebagai pencegah nyamuk, Ekstra Bunga Lavender sering digunakan sebagai campuran lotion anti nyamuk. Jika tidak percaya silahkan kamu cek toko sebelah berapa banyak lotion anti nyamuk yang mengandung Lavender di dalamnya yang dijual di toko tersebut?


Akar Wangi



Tanaman Pencegah Nyamuk yang akan kita kupas berikutnya adalah Tanaman Akar Wangi. Selain Bunga Lavender di atas, oleh sebagian orang Ekstra dari tanaman Akar Wangi ini juga sering digunakan untuk campuran bahan pewangi (parfum) dan campuran lotion anti nyamuk.

Akar wangi mempunyai bau yang cukup menyengat dan terbukti efektif mampu mencegah datangnya nyamuk hingga nyamuk sejenis Aedes Aegypti sang penyebab deman berdarah (DBD). 

Tanaman akar wangi ini tidak cocok untuk di tanam di pot melainkan di tanam langsung ke dalam tanah. Untuk itu kamu harus menyiapkan pekarangan secukupnya jika ingin menanam tanaman akar wangi ini.


Kayu Putih



Tanaman berikutnya yang sering juga digunakan sebagai tanaman pencegah nyamuk adalah tanaman Kayu Putih. Aroma yang dipancarkan tanaman Kayu Putih tersebut terbukti mampu mencegah datangnya nyamuk ke rumahmu. 

Kamu dapat menambahkan tanaman Kayu Putih tersebut dipekarangan rumahmu ataupun ditempatkan ke dalam pot bunga dan meletaknya sesuai kebutuhan dan estetika keindahan rumah.


Cengkeh



Tanaman cengkeh ini banyak dijumpai di dataran tinggi. Khasiat cengkeh sebagai rempah-rempah juga sudah sering kita dengar dan salah satunya sebagai bahan dasar campuran rokok serta campuran obat herbal. 

Selain itu ada manfaat lainnya yang juga terbukti efektif dari cengkeh ini yaitu sebagai tanaman pencegah nyamuk. Cengkeh memancarkan aroma yang sangat khas yang kita sukai, namum aroma tersebut tidak disukai oleh nyamuk. Aroma inilah yang membuat nyamuk tersebut tidak mau mendekat.


Bunga Krisan



Kamu mempunyai hobby memelihara tanaman hias di rumah? Jika iya, lengkapi tanaman hias mu dengan tanaman berikut ini namanya Bunga Krisan. 

Bunga Krisan mempunyai bentuk yang sangat indah dan cantik sehingga cocok untuk digunakan sebagai pelengkap tanaman hias. Bunga Krisan ini bisa diletakkan di dalam pot bunga berbagai ukuran. Selain sebagai tanaman hias Bunga Krisan juga bisa digunakan sebagai tanaman pencegah datangnya nyamuk ke dalam rumah.


Bunga Rosemary



Tanaman ke 10 sebagai tanaman pencegah nyamuk di rumah yang bisa kamu tanam yaitu Bunga Rosemary. Menurut sebagian orang tanaman Bunga Rosemary ini terbukti dapat mencegah datangnya nyamuk ke rumah dikarenakan aroma yang dipancarkan bunga rosemary tersebut mirip aroma minyak kayu putih ataupun aroma minyak telon. 

Tidak ada salahnya untuk mencoba menanam tanaman tersebut di rumah mu baik itu menanamnya di dalam pot maupun langsung menanamnya ke dalam tanah. 

Selain itu tanaman Bunga Rosemary juga dapat digunakan sebagai bahan penyedap makanan, minuman, dan sebagai bahan campuran pembuatan kosmetik.


Lemon Balm



Tanaman pencegah nyamuk berikutnya yang bisa kamu coba untuk kamu tanaman di rumah ialah tanaman Lemon Balm. Selain digunakan untuk pencegah nyamuk, tanaman Lemon Balm ini lebih sering digunakan sebagai campuran makanan, minuman, dan bahan pembuatan obat.



Catnip



Kamu benci sama kehadiran tikus di sekitar rumahmu? Coba kamu tanam tanaman berikut ini namanya tanaman Catnip. Tanaman Catnip mitosnya dapat mengusir tikus. Selain itu jika tanaman catnip tersebut berada di sekitar rumah dipercaya dapat mengusir nyamuk dari rumah. 

Kandungan Nepetalactone yang terdapat di tanaman Catnip inilah yang dapat mengusir tikus dan nyamuk tersebut. Bahkan zat tersebut jauh lebih efektif pencegahnya daripada diethyltoluamide yaitu bahan kimia yang biasanya sering digunakan dalam obat pembasmi serangga.


Pennyroyal



Selain tanaman Catnip seperti yang sudah dijelaskan di atas, tanaman lain yang juga bisa digunakan sebagai pengusir datangnya tikus dan nyamuk di sekitar rumah mu yaitu tanaman Pennyroyal. 

Tanaman Pennyroyal merupakan salah satu tanaman pencegah datangnya nyamuk dan tikus karena kandungan mint di dalamnya. Selain efektif untuk mencegah nyamuk dan tikus, tanaman berwarna ungu ini juga sering digunakan sebagai obat pencegah flu. 


Kenikir



Tanaman pencegah nyamuk lainnya yang bisa kamu tanam di sekitar rumahmu adalah tanaman Kenikir atau Marigold. 

Tanaman ini mempunyai bentuk yang indah, namun sayangnya aroma yang dikeluarkan tanaman ini tak seindah bentuk bunganya. Mengapa demikian? Karena tanaman Kenikir ini mengeluarkan aroma yang tidak enak dan lebih mirip aroma kotoran ayam. Masih mau mencoba untuk menanamnya??


Bunga Tapak Dara



Tanaman pencegah nyamuk yang bisa digunakan berikutnya adalah Bunga Tapak Dara. Bunga Tapak Dara atau dalam istilah lainnya di sebut Geranium mempunyai kandungan sitronelol dan geraniol yang membuat nyamuk takut dan menjauh. 

Bahkan aroma dalam bunga tapak dara ini mudah tertiup angin dan aroma yang terpancar bisa lebih luas bahkan bisa menjangkau seluruh ruangan dalam rumah sehingga ruangan bisa terbebas dari nyamuk. Bunga Tapak Dara mempunyai bentuk yang indah sehingga cocok juga jika digunakan sebagai tanaman hias.


Suren



Tanaman pencegah nyamuk berikutnya adalah Tanaman Suren. Suren memiliki kandungan zak surenolakton, surenin, dan surenon dimana zak tersebut sangat tidak disukai nyamuk maupun serangga. 

Sebenarnya suren ini termasuk golongan pohon dan biasanya oleh sebagian petani pohon suren ini banyak di tanam di kebuh sebagai pencegah datangnya hama serangga 


Kecombrang


Kecombrang bisa dikatakan merupakan salah satu tanaman pengusir nyamuk yang paling baik di tanam di rumah karena mempunyai banyak fungsi. Selain sebagai pencegah datangnya nyamuk dalam rumah, tanaman ini juga bisa digunakan sebagai tanaman hias karena mempunyai bentuk yang cantik. 

Selain itu biji, buah, dan bunga tanaman kecombrang ini dapat juga digunakan sebagai bahan campuran sambal.


Zodia


Tanaman pencegah nyamuk lainnya yang bisa kamu tanam di rumah adalah Zodia. Tanaman Zodia ini mengandung rutaecarpine dan evodiamine dimana kandungan dalam Zodia tersebut mampu mengusir nyamuk dari area tanaman tersebut. 

Kandungan rutaecarpine dan evodiamine juga terbukti dapat mengurangi rasa gatal akibat gigitan nyamuk dengan cara mengoleskan daun zodiac tersebut pada area tubuh yang terkena gigitan nyamuk.


Citrosa Mosquito



Tanaman Citrosa Mosquito memiliki daun yang unik dan bentuk bunga yang indah sehingga cocok digunakan sebagai tanaman hias di rumah. Manfaat lain selain sebagai tanaman hias, Citrosa Mosquito dapat digunakan sebagai tanaman pencegah nyamuk karena aroma lemon yang dipancarkannya. 

Namun sayangnya tanaman Citrosa Mosquito ini masih jarang dijumpai di Indonesia karena tanaman ini hanya tumbuh di Belanda dan jika pun ada harganya cukup mahal.


Mintrosa of Lady Diana




Sama halnya dengan Citrosa Mosquito, Tanaman Mintrosa of Lady Diana yang memiliki nama mirip mendiang putri Diana memiliki bunga yang unik dan cantik serta memancarkan aroma wangi yang enak namun di benci oleh nyamuk. 

Tanaman mintrosa of lady diana juga masih jarang kita jumpai di Indonesia. Kamu harus memesannya terlebih dahulu untuk memilikinya dan membutuhkan waktu yang cukup lama sampai ke kamu karena harus di impor terlebih dahulu dari Belanda.

21 Tanaman Pekarangan Rumah Yang Memiliki Khasiat Mistik

Nah itulah beberapa tanaman pencegah nyamuk di rumah yang bisa kamu miliki, dan bisa kamu coba kapan pun kamu inginkan semoga bermanfaat.

Sumber : bibitonline

Post a Comment for "20 Tanaman Pencegah Nyamuk Di Rumah"